Thursday, March 08, 2012

lewat malam

2 malam kemarin aku tidur jam setengah 3 karena curhat membabi buta bersama Kak Nadia sambil nonton bola. Agenda ngungsi 1 malam itu lumayan bisa membangunkan apa-apa yang sempat tertidur sebelumnya. Masak roti telur dan meises jam 2 pagi sambil mengobrol itu ini, soal buku, tulisan, film, arsenal dan ac milan, para pemain bola muslim dan menggosip sedikit. Kapan kali terakhir aku melakukan hal-hal seperti itu selain dengan para tetangga mahendra bayu? Tidak pernah! Seingatku nyaris tidak pernah.

Satu malam terakhir kemarin aku malah ketiduran beberapa jam di kamar Alifa setelah rusuh di dapur dalam agenda masak bersama. Kami masak spagheti, dengan saus tuna pedas sebagai pelarian tidak jadi nonton film negeri 5 menara karena aku dan Zahra punya tugas dikumpul besok yang belum dikerjakan sementara Fanny mendadak tidak enak badan. Sebenarnya Mita dan Alifa masih bisa pergi, tapi mungkin daripada terlalu sepi mereka memutuskan untuk tidak jadi.

Maka begitulah akhirnya kami, meributi dapur sambil merebus spaghetti, memotong2 sosis dan bawang bombay. Judulnya memang masak bersama, tapi prakteknya cuma Mita dan Alifa yang benar-benar memasak, sementara aku malah membuat kericuhan sampai-sampai terjadi aksi kejar-kejaran antara aku dan Mita (lebih tepatnya aku dikejar Mita :P). Belakangan-belakangan aku memang sedang jatuh cinta pada dapur. Entah memasak sungguhan atau hanya melihat seseorang menggunakan kompor sesuai dengan fungsinya, bagiku sama menyenangkan.
Entah minggu kapan, aku dan Azka sukses membuat dapur Mahendra Bayu jadi mengkilat-kilat macam baru. Ini prestasi, kalau kalian mau tahu.Dapur kosan pada hari-hari sebelumnya berada dalam tingkatan kotor yang parah. Bayangkan saja dapur masak bersama yang dipakai 18orang tapi nyaris 3 tahun tidak pernah dibersihkan dengan benar. Itulah, kenapa seisi penghuni lantai atas mengapresiasi tinggi tindakanku ini. Tapi tetap tidak sebanding dengan apresiasi-ku kepada diri sendiri, haha..

Dan kalian tentu masih ingat kan sebelumnya kubilang aku punya tugas dikumpul besok yang belum dikerjakan. Hal benar yang seharusnya kulakukan ialah masuk kamar dengan sepiring spaghetti yang kami masak bersama, lantas mengerjakan tugas. Tapi nyatanya, secara tidak sadar aku malah masuk ke kamar Alifa, mengikuti 3 orang tetangga lainnya: makan spaghetti sambil nonton film In Time yang akhirnya menjadi benar2 ribut karena Fanny tidak bisa berhenti histeris mengomentari perutsixpack-dadabidang Justin Timberlake.

Beberapa menit kemudian aku baru sadar, kalau begini sih, apa bedanya sama nonton negeri 5 menara?
Ujung-ujungnya urusan tugas tetap nomor 2.

Dan malam itu, aku berakhir dengan terjaga mengerjakan tugas sampai pagi. Maka balasannya adalah setimpal, 2 hari berturut-turut bergadang dengan fakta dua hari sebelumnya aku main hujan malam-malam tentu saja tenggorokan yang meradang. Kalau sudah begini, yang bisa dilakukan cuma banyak-banyak minum air putih dan berdoa supaya tidak jatuh sakit.

Selamat Malam :)

1 comment:

  1. ayo melyn semangat. tugas nomor 1 dong... nonton nomor 0...
    huahahha...

    cepetan lulus & nikah deh...
    xixixix

    ReplyDelete

Hai hai terimakasih udah mampir dan baca sampai akhir. Silahkan tinggalkan komentar biar aku bisa mampir ke blog kalian juga.
Cheers :D

UA-111698304-1